Berlayar dalam Gelombang
“Jangan pernah berpikir bahwa dunia akan memberimu tempat istimewa karena kamu seorang perempuan!”
Kisah ini berasal dari pantai Pangandaran. Bahkan mungkin juga akan berakhir di Pangandaran. Seorang anak kecil suka berdiri di sana. Matanya memandang lepas ke lautan. Membayangkan dirinya menjadi seorang ahli kelautan suatu saat. Memiliki kapal selam agar bisa menyelidiki sendiri rahasia di kedalaman. Kini perempuan itu sudah dewasa. Ia tumbuh dalam terpaan angin dan udara lautan. Itu yang membuatnya terlihat lebih matang dan perkasa. Meski demikian, tak ada yang berubah dari penampilannya. Masih tetap dengan rambut ikal yang kadang membuatnya terlihat sensual. Masih suka memandang lautan. Tapi ia bukanlah ahli kelautan seperti cita-citanya. Ia lah penguasa hasil laut dengan teknologi termodern di Indonesia yang kini beranjak ingin menguasai udara. Perempuan yang sudah berdaya itu bernama Susi Pudjiastuti.
Pada satu hari menjelang pergantian tahun lalu, ia akhirnya menemui dewi. Rencana pertemuan ini sendiri sesungguhnya sudah berlangsung beberapa bulan sebelumnya. Namun ia sadar bahwa kegiatannya yang teramat padat belakangan membuat ia agak sulit untuk menuju Jakarta untuk sebuah pertemuan sepanjang berjam-jam. Maklumlah, ia harus menjadi nahkoda untuk dua perusahaan besarnya: PT ASI Pudjiastuti Marine Product (bisnis hasil laut), serta PT ASI Pudjiastuti Aviation dengan merek Susi Air, bisnis pesawat carteran. Untuk itulah pertemuan ini dilakukan di Pangandaran, agar ia bisa mengontrol semua bisnisnya setiap saat (dan memang itulah yang dilakukannya). Sebuah pesawat terbang kecil ia siapkan untuk menjemput dan mengantar dewi kembali ke Jakarta.
“Kupikir yang kupunya hanyalah kebebasan,” katanya, menceritakan rahasia kesuksesannya. Suaranya terdengar berat yang menjadi karakternya menjadikan setiap kata-kata yang terucap terasa begitu tegas dan dalam. Sorot matanya tajam. Pernyataan yang dilontarkan pun tentunya agak sulit dilahirkan dari bibir perempuan Jawa konservatif. Tapi begitulah kenyataannya. Kini ia bebas untuk melakukan banyak hal yang disukai. Berkeliling dunia. Cerewet soal lingkungan- dan didengarkan orang. Membawa obat-obatan ke berbagai pedalaman di Indonesia. Ia juga akan mengikuti training helikopter di Amerika bulan ini. “Supaya saya tak tergantung lagi dengan pilot kalau saya mau pergi,” katanya.
Penghargaan Inspiring Woman 2005 dan Eagle Award 2006 dari Metro TV, Young Entrepreneur of The Year 2005 dari lembaga keuangan Ernst & Young, Penghargaan Primaniarta sebagai UKM ekspor terbaik tahun 2005 dari Presiden Susilo Bambang Yudhoyono, serta Indonesia Berprestasi Award 2009 dari PT Exelcomindo yang diterima kian memperpanjang jadwal pekerjaannya. Kali ini sebagai pembicara untuk bidang motivasi dan kepemimpinan. Apalagi ia juga Ketua Umum bidang Unit Kerja Masyarakat Kecil (UMKM) di Kamar Dagang (Kadin) Indonesia.
Belakangan ini, namanya terus disebut-sebut. Keberaniannya dalam membuka rute-rute penerbangan di daerah pedalaman yang –awalnya- dianggap sebagai rute-rute tidak popular dipuji banyak kalangan. Efek postifnya, pembukaan rute ini memberikan sumbangsih besar bagi perkembangan dan pembangunan daerah pedalaman di Indonesia- sesuatu yang semestinya menjadi pe-er pemerintah Indonesia. Selama ini, bilapun ada, rute tersebut diisi dengan penerbangan dengan pesawat-pesawat lama – karena dianggap tidak menghasilkan untung besar.Tapi mata cerdas Susi justru melihat bahwa pasar yang kosong inilah yang seharusnya diisi. Dan itulah yang terbukti.
Hanya dalam waktu lima tahun setelah mendirikan perusahaan aviasinya, ia mampu mengibarkan bendera Susi Air di Sumatera, Papua, Kalimantan Timur, dan Sulawesi Utara. Puluhan pesawat baru dan pilot dari 28 negara didatangkan untuk melayani kebutuhan ini. Tahun depan, ia sudah mempersiapkan pembukaan rute-rute baru lagi. Ia juga akan membuka sekolah penerbangan bulan April ini sebagai antisipasi kebutuhan pilot yang terus melonjak. Lagi-lagi, lokasinya di Pangandaran. “Saya menyiapkan beasiswa untuk 10 putra terbaik Indonesia.”
Bila diibaratkan kini di usianya yang ke empat puluh lima adalah angsa putih dengan bulu-bulunya yang memukau, semua mata memandangnya dan terpikat, tidakkah mereka ingat bahwa ia-lah dulu “si itik buruk rupa”?
“Dari dulu, saya ini sudah dianggap the outsider,” katanya. Suara tokek dan derik binatang di kejauhan memecahkan keheningan malam. Dua botol white wine dan tonik, serta sebungkus rokok menjadi teman intimnya bercerita. Membuka memori yang mengendap di pikirannya. Tato burung merak menghiasi tungkai kaki kanannya. “Orang bilang saya ini suka bikin pusing sendiri,” lanjutnya. Waktu kecil, ia suka membawa orang gila yang ditemui di jalan untuk dimandikan di rumahnya dan diberi baju.
Seringkali ia pergi ke kampung-kampung nelayan. Bila ada yang luka, ia tak segan untuk membasuhnya dan memberinya obat. “Padahal sama istrinya sendiri nggak mau diobatin. Ha ha ha.. makanya saya ini selalu dianggap orang gila,”ia tertawa. (kelak empati itulah yang berguna baginya ketika terjun di dunia yang sama dengan para nelayan.)
Namun keputusannya yang dianggap paling “gila” adalah ketika ia keluar dari sekolah waktu duduk di bangku kelas dua SMA. Semua orang marah padanya. Padahal ia anak pandai. Hampir selalu dapat peringkat pertama di sekolah, makanya dikirimlah ia ke sekolah terbaik di Yogyakarta. Orang tuanya kaya. Ayahnya kontraktor bangunan. Ibunya tuan tanah dan petani perkebunan dan kelapa. Lalu kenapa?
“Saya merasa nggak happy saja. Untuk apa saya lanjutkan? Ini hidup saya. Saya ingin memutuskan sendiri hidup saya,” sulung dari tiga bersaudara ini menjelaskan alasannya. Usianya 17 tahun ketika itu. Masih muda. ia kembali ke rumahnya. Ayahnya yang selama ini memanjakannya dan membebaskannya membeli buku-buku menjadi amat marah. Hampir dua tahun, keduanya tak saling bertegur sapa. “Jadi saya kerja saja, biar nggak jenuh di rumah,”katanya ringan. Pekerjaan awalnya: menjual bed cover dari pintu ke pintu. “Saya bersyukur dibesarkan kedua orang tua yang sangat democrat. Mereka tidak menanamkan rasa malu bila melakukan suatu pekerjaan yang memang halal,” ujarnya.
Lalu suatu kali, ia jatuh cinta pada seorang lelaki. Terlebih, ia jatuh cinta pada profesinya sebagai pengepul ikan. Kedekatan dengan dunia nelayan di masa lalu menjadi pemicunya untuk mencoba belajar menjadi pengepul ikan, bersama lelaki yang akhirnya menjadi suaminya. Ketika bisnisnya mulai merangkak naik, ia mendirikan perusahan sendiri. saying perkawinan itu tak berlangsung lama. Ia memilih berpisah dan menghidupi anak lelakinya, Panji Hilmansyah. Tapi ia masih tetap jatuh cinta dengan profesinya sebagai pengepul ikan dan meneruskan usahanya sendiri. Pindah ke kota lain. Tapi hasil laut tak selalu bagus sepanjang tahun. Ia harus mencari celah supaya asap dapurnya terus mengepul. Maka ia sempat berdagang katak dan kulit ular yang dikerjakannya sendiri- termasuk memilih dan mengukur ular ketika masih hidup, mendatangi suplier-suplier dari satu kota ke kota lain, mengangkutnya dengan truk, dan membawanya ke Jakarta. Daya tahan perjuangannya lebih digdaya ketimbang rasa takutnya.
“Kadang saya tak membayangkan bagaimana hidup saya waktu itu. Setiap hari berada di pantai utara Jawa, berhubungan dengan banyak manusia, apalagi kerjanya malam. Siang malah tidur siang,” ia tertawa, mengenang “dunia remang-remang” yang begitu dekat dengannya kala itu. Habis bagaimana lagi, dulu saya mau beliin susu untuk anak saya kadang nggak punya uang,”ungkapnya getir. Begitulah ia bertahan dan bekerja keras dalam bidang yang banyak didominasi oleh kaum lelaki. Persaingan yang ada sangat keras dan acapkali kejam. Pernah dalam suatu masa ia ditipu salah satu kliennya, ditinggalkan dalam belitan hutang yang mengakibatkan ia yang waktu itu sudah jadi pengekspor ikan sukses, harus kembali lagi sebagai pemain lokal. Yah, begitulah, pelajaran kehidupan memang kadang teramat mahal dan pahit.
Tapi, ia selalu optimis. Dunia bisnis, katanya, selalu memberikan kepastian: kesuksesan atau kegagalan. Dan ia selalu memilih untuk mencari jalan untuk menuju yang pertama. Salah satunya juga ditempuh melalui konsistensinya dalam membangun reputasi sebagai pemasok produk yang terbaik. Itu sebabnya, ia mendapatkan Red Clause LC (Letter of Credit) dari Jepang, justru ketika terjadi pada masa kebijakan uang ketat akibat krisis ekonomi yang melanda dunia. Karena pinjaman itu tak cukup, ia berani mengambil risiko untuk menjual rumah dan sejumlah mobil-mobilnya, demi membayar satu kontainer hasil lautnya untuk dikirim ke Jepang. Jungle Fighter ini, untuk mengambil istilah dari ilmu ekonomi, percaya bahwa kegagalan semakin membuatnya kuat, karena ia harus mencari strategi baru.
Ia rupanya orang yang berpikir cepat dan belajar dari pengalaman. Bahwa hidup dan bisnis adalah sebuah rimba yang harus ditaklukkan. Siapa yang tak berdaya ia akan binasa. Itu sebabnya ia nekat membeli pesawat untuk mengangkut hasil produknya. Kemandirian-lah yang membuat ia “nekat” untuk melakukan segala sesuatu yang sekiranya dapat melancarkan bisnisnya. Namun siapa sangka, pesawat angkut ikan ini kemudian menginspirasinya untuk membuka peluang di bidang pesawat carteran – sebuah peluang bisnis yang masih kosong di Indonesia. Hanya lima tahun, ia memulainya di tahun 2004, kini puluhan pesawat baru sudah berada di dalam genggaman tangannya. Bakul ikan itu kini sudah merangkap menjadi juragan pesawat. Waktu sepanjang 27 tahun telah mematangkan jiwanya.
“Kami ini tumbuh organic, tidak didukung oleh finansial yang besar, sumber daya yang luar biasa, latar belakang bisnis pun saya tak ada. Padahal waktu saya buka Susi Air di Medan dulu, kami cuma 6 orang. Saya sendiri yang menjadi kasir. Saya loading sendiri,”kata Susi yang hanya mau berbisnis yang sesuai dengan idealismenya sendiri, selain sesuai panggilan nurani. Ini tegas dikatakannya.
Ia percaya bila ia melakukan bisnis dengan hati, tulus, maka akan tumbuh cinta dan simpati dari banyak orang. Soal ini, ia pernah dibebaskan dari tuntutan hingga puluhan ribu dollar. “Ketika itu saya dikomplain pelanggan saya di Jepang yang sudah tujuh tahun karena ada produk yang rusak. Lalu saya mengundang mereka untuk datang ke rumah saya, menengok pabrik saya, dan mengisahkan bagaimana saat itu ada musibah yang mengakibatkan listrik mati. Saya minta maaf dan sudah siapkan uang penggantinya. Tapi, ketika ia melihat sendiri kenyataan yang terjadi di pasar, ia membatalkan tuntutan itu,” ia tersenyum, menikmati setiap hisapan rokoknya. “Dunia tidak kejam kok. Saya percaya. Yang penting kita harus jujur, kerja keras, menepati apa yang sudah kita janjikan.’
Kalau kita sudah disayang, disukai, dibutuhkan orang sekeliling kita, inilah garansi keberlangsungan bisnis kita. Kuncinya menepati janji. Saya serius dalam menjalankan bisnis saya. Saya berikan selalu yang terbaik. Kalau tidak melakukan hal itu, maka posisi kita akan ditempati orang lain,” ungkap Susi yang perusahaannya akhirnya dijadikan iklan sebuah perusahaan penyedia mesin pesawat di Kanada. Tahun ini, ia juga diundang untuk berbicara mengenai kepemimpinan dan motivasi kepada sekitar 5000 karyawan perusahaan penyedia mesin pesawat tersebut. “Sekarang saya merasa lebih senang, karena pembicaraan saya mulai didengarkan orang. Saya bisa lebih bisa banyak membantu orang lain,” ujarnya.
Mendengar kisah hidupnya yang pasang surut seperti gelombang, seperti apakah lelaki yang sanggup menjadi sahabatnya dalam segala suasana? “Hidup hanya sebentar, saya tak mau kehilangan waktu saya. Saya katakan, apabila dia tidak bisa memperlakukan dengan baik pada saya, maka akan ada orang lain menggantikan tempatnya,” tukasnya, mengutip sebuah prinsip yang dilakukannya dalam bisnis. Kini, hanya ada Christian von Strombeck, pilot pesawat carteran asal Jerman yang sembilan tahun lebih muda darinya, sekaligus suami ketiga yang juga menjadi patnernya dalam bisnis aviasi. “Ia smart, bisa mengimbangi saya, nyambung. Untuk bertahan memang tidak mudah karena kami beda kultur, beda budaya, dan pengalaman, tapi kami sudah bertahan dalam 10 tahun terakhir,”ungkap ibu tiga anak dari Panji Hilmansyah, Nadin Pascale, dan Alvy Xavier.
“Namun bila ada masalah dan saya harus memilih antara keluarga dan bisnis, maka saya akan memilih bisnis. Saya pasti akan memperjuangkan keutuhan keluarga, tapi bisnis adalah untuk keluarga. bila saya kehilangan pekerjaan, saya pasti kehilangan keluarga. maka saya memilih bertahan untuk bisnis saya.” Mungkin karena ia beranggapan bahwa bisnis adalah sebuah amanah, harus memberikan manfaat kepada banyak orang yang tergantung padanya. Sejak tahun 2000 lalu, ia sudah membuat testamen yang mengatakan bahwa kelak anak-anaknya tidak mewarisi seluruh perusahaannya, melainkan devidennya sebanyak 20%. Setelah pensiun, ia akan menyerahkan perusahaan kepada Yayasan Kaji Ireng yang dibangunnya untuk kepentingan masyarakat, dan menyerahkan pengelolaannya kepada managemen professional.
“Jangan pernah membayangkan bahwa kebahagiaan saya karena saya memiliki puluhan pesawat. Bukan. Kebahagiaan saya adalah ketika saya bisa memberikan kebahagiaan bagi orang lain,” ujarnya seolah mengingatkan pada kisah orang-orang yang pernah ditolongnya, atau ketika ia menerbangkan ibu-ibu yang tinggal di dekat bandaranya agar mereka merasakan sebuah keajaiban. “Melihat matanya berbinar-binar, itu sebuah keajaiban yang tak bisa diungkapkan dalam kata-kata,”ungkapnya dengan mata berbinar juga. Kisah neneknya, istri Kaji Ireng, yang namanya diambil untuk nama yayasannya begitu menggoda. Setelah pensiun, ia ingin meniru jejaknya, mengabdikan dirinya penuh pada Tuhan, tinggal di masjid yang dibangunnya sendiri, dan membantu masyarakat sekelilingnya.
Maka suatu kelak bila Anda mendengar suatu cerita mengenai seorang perempuan tua, berambut ikal, sendirian, menepi, dan menghabiskan hari di sebuah masjid di Pangandaran, barangkali ia adalah Susi Pudjiastuti. (Rustika Herlambang)
Susi duduk di pojok tepian boot Rolls Royce di Singapore Air Show 2010… hanya Susi yang bisa begini…hehehe
Salut dan Bangga deh…ama Ibu Susi Pujiastuti Ini , tidak banyak Putri Pertiwi yang sehebat ini….bahwa slogan HABIS GELAP TERBITLAH TERANG tidak hanya “slogan ” belaka dari Seorang Permpuan Yang di Sebut jugaI Tokoh Panutan di Nusantara Indonesia Ini RA.KARTINI….Salam yang sangat Hormat bagi SUSI PUJIASTUTI……>>>>>>
Hebat!
Sebuah kisah hidup yang tidak di karang, beliau tampil apa adanya. Ya inilah Susi Pujiastuti, seorang wanita yang memiliki catatan bersih dan pantas di jadikan teladan bagi wanita-wanita muda di Indonesia.
ini artikel tahun 2010, adakah yang akan nyinyir ini pencitraan, semangat ibu susi… !!!
Mengapa harus nyinyir. Itu perjalanan hidup yg penuh inspiration . Salute Buat Ibu Susi.
@yuddie tepat sekali coi hahahaha
Gw muter” nyari artikel soal Bu Susi yang tahun lama… Akhirnya nemu dsini
Gw bookmark simpen buat yang nyiyir’in si budhe hahaha
remarkable information . You can find a lot of information or ask the experts on Letters of Credit at the letter of credit forum
Hello, This blog is very interesting and enjoyable to read. I am a big fan of the subjects discussed. I also enjoy reading the comments, but notice that alot of people should stay on topic to try and add value to the original blog post. I would also encourage everyone to bookmark this page to your favourite service to help spread the word. Thanks.
I also respect to her, Mr. Barvosa…
Bravo! Bravo!
Suatu peljaran yang tak ternilai dan semakin tergugah semangat bisnis saya setelah membaca semua diatas..
meskipun bidang bisinis saya dengan bu susi beda tapi dasar hidup dalAm perjuangan binis sama,saya bergerak di usaha pecah belah bahan dasar kaca Recyled yang menghasilkan gelas2,piring2 dan vase..lokasi dibali
Terima kasih bu Susi dan semuanya…
SUKSES buat semuanya
Maaf bole kenalan, saya berdomisili di Darwin tapi saya ada keinginan untuk merecycle kaca email saya rinapugh.rp@gmail.com
Terimakasih
Semoga inspirasi bu susi menginspirasi kita semua
Salam
Rina
waduuh..kereen bgt!!..ga cukup nich kayanya cuma ngucingin 2 jempol buat ibu susi….saluut…jadi terharu sekaligus semangat dan inspiratif bgt buat usaha mandiri sendiri..tks bgt yah bu susi..bravooo..:))
Keren….aku mau jadi mbak susi..banggaa banget perempuan bisa seperti itu!!apalagi mmbawa nama perempuan indonesia..!
sipp!makin banyk wanita seprti mbak susi,makn maju negara kita!jagn cma brpkir jd ibu rumh tgga sj!!!!!conth wanita ini! wonder womenny indonesia.
Salut dengan Ibu Susi Pudjiastuti. Pangandaran terkenal karena ibu Susi. Sukses selalu untuk ibu & Susi Air. Semoga Tuhan selalu melindungi ibu Susi.
Nama Ibu Susi Pudjiastuti muncul dalam email dari milis id-gps tentang pembukaan route Jakarta – Pangandaran via Bandung. Berita ini seberanya sudah tahun lalu. Lalu saya membuka web http://www.susiair.com. Lalu saya tertarik untuk mengetahui lebih jauh tentang Ibu Susi Pudjiastuti. Cukup banyak artikel yang bisa di dapat dari googling.
Sungguh hebat. Membaca kisah hidup beliau di http://www.femina-online.com/serial/serial_detail.asp?id=191&views=52, sungguh menggetarkan. Saya selalu terkesan dengan orang-orang yang pantang menyerah meniti karir dari nol. Beliau juga tidak menghalalkan cara dalam berbisnis. Beliau berbisnis yang ramah lingkungan. Beliau adalah orang yang sangat sosial.
Saya sangat mengagumi sosok ini..
Senang 11 november 2010 kmarin bisa brkunjung untuk kuliah lapangan di PT Asi Pudjiastuti di pangandaran..
inspiring story of struggle… :))
Sungguh sosok yang sangat luar biasa, mengawali bisnisnya dari bawah dengan modal yang sangat minim namun di imbangi dengan semangat yang sangat luar biasa, berbagai kegagalan demi kegagalan sudah di lalui hingga mencapai sukses. Patut menjadi panutan dalam hal usaha menggapai puncak kesuksesan. Salut buat ibu Susi Pudjiastuti sebagai salah seorang tokoh inspiratif.
BUNDA SUSI PUDJIASTUTI
( KARTINI EKONOMI INDONESIA )
CIPT : Ya’maro S.
Bekasi, 30 Januari 2011. 00:30wib
DARAH MERAH-PUTIHMU MENGALIR
SUNGGUH TERASA
TAKLUKKAN BADAI
MEMBANGUN – NELAYAN SEJATI
KAU SINGSINGKAN LENGAN DASTERMU
TAMPAK SEMANGAT
MELANGKAH PASTI
BERSAMA WONG CILIK
REFF :
OH…BUNDA SUSI PUDJIASTUTI
PEMAKNA HIDUP MILIK ILLAHI
ANGANMU BERBUAH
OH…BUNDA SUSI PUDJIASTUTI
DALAM CINTAMU DI NKRI
TETAPLAH BERJUANG
BUNDAKU KU KENAL DARI CERITA ATAU BERITA
KASIHMU KURASA DARI
SUMRINGAH NELAYAN.
SALAM UNTUKMU:
“ BUNDA SUSI PUDJI ASTUTI “
– KARTINI ECONOMI INDONESIA –
&
SELURUH STAF DAN KARYAWAN SUSI PUDJI ASTUTI
JUGA PARA NELAYAN SAHABAT SUSI PUDJI ASTUTI.
fr, Ya’maro S. ** 0813 1891 7020 – 0857 1514 3102.
Ibu Puji sangat MULIA. Low Profile dan sangat merakyat ternyata.
Mestinya anaknya si Panji jg begitu yah. Tirulah mamak mu itu.
Ibu Susi PATUT Jadi panutan kita semua, tetaplah terus semangat maju terus pantang mudur, . , . ,
the real enterpreneur…
luar biasa sekali perjalanan ibu ini.
Saya pribadi kepengin sekali berjumpa dg beiau untuk sekedar bercerita dan mencari pengalaman dari beliau.
jika ingin membantu sesama di butuhkan mental yg kuat agar terhindar dr sakit hati…wah langsung ada contohnya…
real “man”
jujur, kerja keras dan disiplin….luar biasaaaa ibu…..
@ Mbak Rustika: tulisannya bgus, sedrhana namun mudah dipahami… 🙂
speechless
Salut bu Susi, anda jadi inspirasi Bagi semua orang Dan menjadi bukti jg tinggal di daerah bukan jadi halangan untuk menjadi Maju. Mudah2an semakin banyak wanita Indonesia yang punya Prinsip Dan pendirian serta smart seperti Ibu. Semoga suatu saat sy bisa bertemu dengan Ibu Susi. Salam
selamaaat dan merdekaaa ……………
kenalkan ak sanawi
Subhnllh,,walahula walaqwwata illa billah,
Insyalhh skuat tnga sy ikuti smangt wirausahany,
Jzklh artikelnya
Nggak tau, yang di atas sinis atau sincere! Suka yang biz kaca dan keramik pecah di atas. Susi pernah lempar banyak pada suaminya! Anaknya, yah, pecahan kecil snow-white. Pesawat? Siapa aja bisa dengan kredit. Makanya akhir2 ini mereka butuh manajemen asing (Amerika). Salam
saya sudah lama mengagumi ibu susi.kebetulan,nama saya sama dengan ibu susi yaitu susilawati.ibu susi seorang pekerja keras sehingga cita-cita tercapai.saya ingin sekali mengikuti jejak ibu susi ,apalagi pekerjaan sa
ya sbagai pedagang baju bekas. yang sudah saya jalani selama 13th saya juga kagum dangan ibu susi yg sekarang ini mengembangkan usahanya disektor perkebunan.maka dari itu saya berharab suatu saat ibu susi bisa mengembangkan perkebunanya dikota sintang(kalimantan barat) apa lagi kedepannya kota sintang akan menjadi kapuas raya kemungkinan pada thn 2016 sudah terwujud menjadi provinsi kapuas raya.alakah bagusnya juga ibu susi bisa berinvestasi tanah dikota sintang karna peluanag kedepannya sangat manjanjikan.
Luar Biasa ibu Susi ! Ini sosok Kartini baru !
Senang bisa membaca kisah Ibu Susi yang luar biasa. Sangat inspiratif.
Maju terus Bu, dan setelah jadi menteri, lakukan yang terbaik untuk negri ini. Kini saatnyalah anda bertetimakasih pada negri ini
inspiring woman,,,jos gandosss
Buat yang Kritik Seenaknya Mbak Sus;
” BANYAK KRITIK DAN BICARA ADALAH TANDA MANUSIA BODOH ”
Mau tattoo dan merokok atapun hanya SMP! Itu hak pribadi masing-masing
Melihat bidang seorang Susi sebagai orang lapangan murni adalah satu kewajaran,
Bukan berarti bernilai buruk segalanya buat kepribadiannya.
masih banyak nilai positif dan istimewa darinya.
Namun yang terpenting adalah mampu mengemban dan mewujudkan tugas Negeri!
Daripada Sok Suci, Sok Alim , Lemah gemulai, Sok intelek malah ujungnya korup lagi dan Bangsat Etikanya!
Punya sifat Takut manusia dan sangat menjaga imagenya,
Namun dibalik tembok hidup malah berani Tuhannya!
bubar dehhhh. ..
Bidang kelautan memang butuh sosok tangguh mengingat Nusantara 70% adalah lautan. ..
Just be yourself and love life. .
Banyak omong dan kritik belum tentu mampu melakukan!
Semua ingin perfect namun faktanya Bangsa ini banyak carut Marut!
Dan saatnya Membuktikan dedikasi kepada Ibu Pertiwi!
Iqra lebih dahulu siapa sesungguhnya beliau! Baru boleh kritik. ..
Dan masalah pendidikan adalah essential memberi Ilmu pasti!
Namun ada kalanya takdir seseorang lain Karena kehendaknya,
Karena Nasib kala itu tak mampu dijalani hingga justru mereka menjadi lebih cerdas Karena entrepreneurship dan otodidak dari nafas Alam yang mengajarkan tempaan demi tempaan mental untuk menjadi senjata terpilih!
Susi Pangandaran,
Bob Sadino,
Etc
Adalah semangat bagi mereka yang tiada mampu mengenyam pendidikan formal dunia!
Namun tetap Semangat untuk mengasah kekuatan Ilmu Hidup dan berguna seutuhnya kepada Negeri
Barakallah. ..
Satu kata:
salut
Buat bu Susi 🙂
“Jangan pernah berpikir bahwa dunia akan memberimu tempat istimewa karena kamu seorang perempuan!”
Keren menginspirasi banget, pingin bertatap muka dengan ibu susi. 🙂
Perjalanan hidup yang luar biasa, izin share ya mas……..^_^
Inspiring…..
saya berharap untuk dapat bertemu dgnmu bu susi,salam sukses
dan beliau pun sekarang dipercaya mengawal kelautan dan perikanan oleh Presiden Joko Widodo .. semoga amanah .. dan memberi yang terbaik untuk bangsa .. selamat bertugas Bu Susi ..
akhirnya sekarang beliau jadi mentri.. selamat bekerja ya bu..
Inspiratif,,,wanita hebat yang menjadi contoh wanita Indonesia.
Salut sama Ibu Susi!
Selamat bu semoga cita-cita ibu untuk m engembangkan potensi kelautan danperikanan Negeri Tercinta in bisa diwujudkan, smg ibu bisa membawa Departemen Perikanan dan kelautan menjadi tonggak kemandirian Bangsa dan bisa bekerja sama dgn baik dgn Presiden Jokowi
http://hijabmodern.net
Saya suka Ibu Susi, Wanita yang sangat berprinsip kuat. Next one, be my inspiration.
mantab bahkan gak lulus smp bisa jadi mentri .,,,
mantab
Benar, manusia ada untuk berpikir dan kerja. Coba kalau gak berpikir gak ada tempat.
wow… how wondering…
Inspiratif nih ceritanya,,.,.Senang bisa membaca kisah Ibu Susi
jos…salut buat ibu susi..
Mantap banggat cara berpikirnya…lanjutkan
keren bu, semoga jadi inspirasi buat wanita indonesia.selamat berkarya!! GBU
Reblogged this on obatalamipasutri.
Allah maha besar….
ini menunjukkan bahwa ijazah adalah nomor sekian.. yg penting sekarang itu kerja…kerja…kerja…
http://tokolestari.net/
tak masalah tanpa ijazah sarjana, yang penting otak dan idenya brilian mengalahkan orang2 yang katanya pintar dengan ijazahnya.
Keren banget bu Susi, sangat inspiratif…
salut..salut…salut
Mantabbbbb…..
Majuuuu bu susi.
Hebat, sungguh menginspirasi….
sepertinya saya ada bakat seperti bu susi, semangat dan pantang menyerah demi keluarga
Reblogged this on karjialjumhury.
Sangat inspiratif
Reblogged this on sekurito and commented:
Menteri ‘nyeleneng’ yang baru hehehe
Selamat bertugas Ibu Menteri. Saya bangga dan salut sama Ibu. Tapi maaf Bu, bolehkah saya meminta ibu untuk TIDAK LAGI MEROKOK? Ini adalah sebuah pertanyaan dan sebuah permintaan. Terimakasih Bu …..
Reblogged this on Just April!.
mantap bu!
Semoga sy bisa mngikuti jejak ibu susi yg bgitu menginspirasi. Nice article..
http://Www.thesoftwarecentre.com
http://www.mits.co.id
http://www.pusatsewasoftware.com
http://www.pengurusanijin.com
Brvo ibu susi. Anda hebat.. sekoga sy bs mengikuti jejak ibu… nice article mod
Thesoftwarecentre.com
http://www.mits.co.id
http://www.pusatsewasoftware.com
http://www.pengurusanijin.com
cukup satu kata, AMAZING!!!
Bu Susi Yth,
Saya bersyukur dan bangga, bangsa Indonesia memiliki seorang Menteri yg sudah berbuat banyak untuk kemajuan bangsa kita.
Doa kami, kiranya pelayanan Susi Air dlm maskapai penerbangan di Indonesia semakin jaya dan laut kita dapat memberikan hasil yg maksimal unt devisa negara kita tercinta
terimakasih Ibu untuk ilmu dan pengalamanya..semoga semua cerita perjalanan hidup mu jd cambuk yang sangat keras bwt kami agar lebih mengerti bagaimana memaknai sebuah kehidupan,,,,sukses dan maju terus ibu…
sungguh fantastis… dan luar bias kegigihan dan perjungan ibu susi… salut dan bangga dengan kartini indonesia ini… maju terus bu susi
kerja B, bikin indonesia maju B dan maju terus maju, Bu susi isthebest
Viva !
hiduup bu!!!!
indonesia menanti kerjamu!
semangat selalu
Reblogged this on Sri Mulyani Nasution.
Kereeen! Sgt menginspirasi..salam kenal ya.
istimewa.. inilah sosok yg dinantikan bung karno.. maju terus gadis pantai,, tattomu yg menginspirasikan ke indahan bumi pertiwi.. daripd mereka ygh ber make up tebal hanya tidu ktika sidang rakyat dan berlomba lomba meng hisap darah rakyat… majulah kartini indonesia..
wanita yg luar biasa! semoga bisa membantu indonesia jadi hebat!
Bu Susi luar biasa…
Maju terus bunda Susi Pujiastuti! biarkan mereka yang msh nyinyir dengan membicarakan pendidikanmu, yakin dan terpukau dengan hasil karyamu… semoga amanah 🙂
Semangat ya Bu..jadikan Indonesia lebih baik lagi..
Jgan lihat pendidikannya,tpi lihatlah setiap langkah perjuangan hidupnya…
Reblogged this on perjalanan sukses and commented:
Susi Pudjiastuti : “Dunia tidak kejam kok. Saya percaya. Yang penting kita harus jujur, kerja keras, menepati apa yang sudah kita janjikan.’
saya sangat greget dan takjub dg apa ujarnya ibu susi yg tertulis “Jangan pernah menganggap kebahagiaan saya karena punya banyak pesawat,Bukan, Kebahagiaan saya adalah ketika saya bisa memberikan kebahagiaan bagi orang lain. merupakan prinsiop hidup yg harus bisa ditiru oleh semua hartawan indonesia’ Insyaallah masyarakat indonesia akan menuju kemakmuran.
Sangat menginspirasi. Semoga amanah menjadi menteri.
Kereeenn.. 🙂
http://www.inisukabumi.com/2014/10/blogger-sukabumi-sering-kopdar-dimalam-minggu.html
http://www.inisukabumi.com/2014/10/blogger-sukabumi-sering-kopdar-dimalam-minggu.html
narasi yg mdh dicerna oleh mbak rustika masuk langsung ke tokohnya yang memang hebat seperti ibuk susi, pekerja keras utk meraih cita cita yg tinggi, sungguh dapat menjadi contoh bahwa utk mendapat yg super hrs berusaha yg supeeer,.
Don’t Judge a Book by Its Cover. Sukses Bu Susi
selarik cerita penuh makna,,,
salut sama ibu….indonesia butuh orang yang mau bekerja dan mempunyai kepedulian yang tinggi terhadap masyarakat yang kurang mampu.
Gak gampang jadi orang sperti ibu
Selamat ya bu.
Semoga bisa membwa indonesia lebih maju lagi. aminnnn
[…] https://rustikaherlambang.com/2010/02/02/susi-pudjiastuti/ […]
Luaarrr Biasaaaa!!!Pelajaran hidup Чªήğ sungguh berharga..
Memacu semangat buat saya dan mungkin banyak orang..
Salam Hormat ibu Susi..
ibu susi keren banget, mulai jadi belom apa2 saja sudah berbuat baik seperti itu ..
bu semoga menjadi mentri indonesia yg amanah ya buu ..
bisa membangun indonesia menjadi lebih baik lagi ..
Luar biasa!! Untuk orang Papua, bu Susi pasti okehhh…mereka lebih suka naik Susi daripada mobil (wong jalannya kaga ada!!). Sangat visioner….bu Susi tolong ingat Bintuni: udang dan kepitingnya maknyoooossss….
sumber inspirasi
Seorang profesor menciptakan karya ilmiyah terkadang banyak menuai prokontra dan cibiran, bahkan tak jarang mendapat makian gila, sinting, bodoh, autis dll. Akan tetapi di suatu waktu si pencibir akan terkagum kagum akan prodak yang di ciptakan si Profesor bahkan menikmati hasil karya si profesor tersebut….Artinya kita tidak bisa melihat kesuksesan seseorang dari segi materi saja, akan tetapi prosesnya yang perlu di kagumi sebelum menikmati hasilnya, mungkin itu yang bisa saya sampaikan, Salam Revolusi Mental
luar biasa.. jaya kita dilaut
training empowering leadership
training project management
training 5S
training ISO
training HSE
Reblogged this on taniania and commented:
Selamat bekerja Ibu. Semoga anda sukses, bisa menjalankan amanah dan mampu memajukan dunia perikanan di Indonesia. Good luck, Ma’am 🙂
salutttt…. hebat … ibu susi pudjiastuti… inspiratif untuk semua .. sukses, dan sehat trus ya bu? aamiin..
Wanita dengan hati singa… 😀
Bangsa ini harus berhenti melihat sesuatu dari covernya saja.
Salut untuk Ibu Susi Pudjiastuti, yang menjadi mercusuar untuk mengawali dalam merombak persepsi dan paradigma bangsa yang terlalu kaku dan Banal ini.
yg penting bermanfaat bg rakyat Indonesia ibu Susi
Salut bgt buat ibu SUSI PUDJIASTUTI,trimakasih banyak atas kisah ibu yg sangat mnginspirasi saya utk brbuat yg trbaik utk kl arga,ssama manusia&dunia.salam bribu hormat utk ibu SUSI PUDJIASTUTI,we love u
tulisan ini dibuat di 2010,, 4 tahun seblum bu susi jadi mentri
saya percaya apa yang dituliskan adalah benar ada nya,,bukan pencitraan..
Sampe mau nangis,, merinding,,hebat banget.
ga perlu harus jadi sarjana toh untuk hidup sukses ???bahkan bisa menciptakan lapangan pekerjaan yang sangat bermanfaat bagi banyak orang…so…jangan bangga dulu para sarjana2muda…
Dan hari ini beliau sudah menjadi Menteri. Sukses bu, terus berjuang
Salut dan patut menjadi motivator untuk sukses saya di masa depan.
Kebanyakan orang menilai kesuksesan dapat di raih dengan status pendidikan yang tinggi tapi kini ibu susi pudjiastuti menyangkalnya
Walaupun orang tuanya adalah orang kaya tapi beliau tidak mau manja kepada orang tuanyaa.
Dan terakhir sungguh mulia di beliau tidak mewariskan seluruh devidennya kelak kepada anaknya tetapi hanya 20 % saja. Semoga beliu tetap rendah hati.
Sangat inspiratif
Maju terus ibu susi. Buktikan anda bisa
Reblogged this on xTian Journey.
Kisah hidup dan kerinduan Bu Susi menjadi sesuatu yg berharga utk di Teladani bagi generasi Muda Bangsa Kita.
tuh kan tuh kan beneran bakalan jadi trending topic! 😀
Perempuan Hebat!!!
ooh jd bu Susi itu sebenarnya dari keluarga berada juga ya, cuma karena dia malas nerusin sekolah, jadinya ngga selesai sekolah, tadinya saya pikir dari keluarga susah banget, hingga tidak ada biaya buat menyelesaikan sekolahnya.Salut buat bu Susi yang sudah mengerti apa yang menjadi tujuan hidupnya, hidup hanya sebentar, manfaatkan sebaik-baiknya dan yang membuat kita happy juga bermanfaat buat org lain.Terima kasih buat sharingnya, sangat inspiratif
HEBAT KISAH PERJUANGAN MERAIH SUKSES IBU SUSI PUDJIASTUTI. SALUT PADA BPK JOKOWI, PRESIDEN RI MEMILIH DIA SEBAGAI MENTERI.MENGINSPIRASI PEREMPUAN2 INDONESIA UNTUK MENIRU PERJUANGAN BELIAU. AKAN LAHIR PENGUSAHA2 WANITA INDONESIA YG MENDUNIA. BUKAN CUMA JADI TKW JADI PEMBANTU.
Bravo……
Hanya satu kata yang dapat kukatakan……lanjutkan pengabdianmu bu Susi untuk kemajuan negeri kita tercinta
Sekarang tokoh kita itu sudah menjadi MENTRI. Selamat bu Susi saya kagum dengan Anda. Wanita yang mandiri dan tidak cengeng.
Salute buat bu’susi… u are the next KARTINI…Indonesia bangga punya Ibu inspiratif seperti bunda susi
bersyukurlah negri ini punya sosok perempuan seprti beliau susi pujiastuti
Saya salut dengan keberhasilamu tetapi percaya lah apa yg kita dapat suatu saat akan semu semuanya tinggal lah melihat tingkah laku manusia kadang mau kita tegur takut kita yg di marahi
Kerrreeen..bingiitts…pantang menyerah,slalu berbagi,tulusss bangett…sangat menginspirasii..
SELAMAT BU…
Ngiring bingah we ti Pangandaran Aya Nu Janten Mentri.
Kelihatan begajulan, tapi apa adanya. That’s cool, Mrs Minister.
Reblogged this on Spreading and commented:
Ini sepintas tentang beliau, Ibu Susi Pudjiastuti. T_T
Amazing woman.. Tak semua perempuan punya keberanian seperti Ibu susi, Saluuuut.
Iya, Kak. Benar sekali. :’)
Iya, mbak.
Wanita yg memiliki prinsip…
Saya sudah sering dengar kisah heroik bu Susi dari kakak ku yg seperjuangan di sentolo kawat,teluk penyu.salam dari kakakku purwanto/lok kwan,dan selamat ,sukses selalu.
Orang yang baik adalah orang yang berguna bagi orang lain.
Saluuut buat Ibu Susi, smoga sehat selalu. Aamiin
Reblogged this on Belajar Bersama and commented:
Inspiring Susi Pudjiastuti
Reblogged this on Taste To Think and commented:
her way of thinking is really out of the box!
Sosok sperti beliau’lah yg menginspirasi kalangan muda sperti saya…
Kata sukses tdk didapati dngan cara mudah, proses yg teramat menyakitkan pun pernah dihadapinya.. Tekad yg besar jdi senjatanya, bahkan ketakutan tak jdi pandangannya…..
Wlaupun sering gagal dlm rumah tangganya… Tpi dia lakukan untk anak2nya…..
Kaya sudah didapatinya… Walaupun ortunya dlu kayak bukan jdi patokannya….
Namun kemandirianlah yg saya dpti dri seortang ibu susi….
”Gila” mngkin kata orang…
Namun,
luar biasa…
Itu kata dri saya…..
Terharu baca kisah ibu Susi. Bnr2 menginspirasi.
Meski tak lulus SMA Bu Susi sebenarnya cerdas, buktinya rangking 1 di SMP dan masuk SMA 1 Yogyakarta, SMA yang paling top se Yogyakarta raya. Cerdas dan punya semangat yang luar biasa. Semoga beliau mau menghapus tatonya dan tak merokok lagi.
Salam hormat dari saya Bu Susi Pudjiastuti anda telah menginspirasi perempuan indonesia setelah usaha kerasa yang anda perjuangkan untuk meraih mimpi sekarang kita berharap pada pengabdian anda sebagai pemerintah terimakasih bu susi 🙂
Saluttttt kerennn ibu sungguh inspiratif sekali
Sukses ya bu semoga amanah ^_*
jiwa sosial, kerja keras, jujur, pantang menyerah jauh lebih berharga dari selembar ijasah….Indonesia bangga memiliki Bu Susi…….maju terus Ibu……negeri ini membutuhkan Orang-orang seperti Ibu……..
Selamat bu Susi, skr menjadi menteri. Semoga amanah, aamiin.
Nice share Rustika…terima kasih.
Kisah yang sangat inspiratif… Semoga selalu sehat dan sukses Bu..
Dia sosok yang merdeka, dan akhirnya menjadi juara di kehidupannya
Inspiratif…tulisan yg wajib dibaca untuk para wanita indonesia
Inspiratif………..
Reblogged this on iis1307 and commented:
Luar biasaaa…
Reblogged this on nexta.wordpress.com and commented:
semangat bu susi, tunjukkan hasil kerjamu 5 tahun ke depan
Saluttt banget dah ahh….cuocok banget BU SUSI jadi mentri….!!!
Sukes ya bu Mentri….doa dan harapan saya ..Ibu selalu sehat dan amanah yaaa….AAamiin
Salam hormat buat Bu Susi Pudjiastuti ,Mentri Kelautan Dan Perikanan.
salut sama bu susi (y)
Barakalloh….semoga Alloh Ijabah…aamiin
salut buat bu susi,semoga jd menteri yg baik,
kami dari anak2 nelayan desa perlis pangkalan brandan
Seorg menteri yg hanya tamatan SMP tp pny jiwa sosial yang tinggi, bahagia krn bisa membantu org lain, mdh”an bisa jd cerminan bagi semua pejabat yang pendidikanx jauh lebih tinggi dr bu susi pudjiastuti, Selamat bertugas bu semoga rakyat indonesia tambah sejahtera !
seru dan hebat banget jalan hidupnya, mari tujukan dan tepis komentar negatip yang ada, dan saya percaya Ibu Susi pasti bisa
Heran-01 : NAMA SUSI
Kenapa menteri ber-Nama SUSI jadi perdebatan?? Bukankah mantan Presiden kita SBY namanya juga SUSI??
Heran-02 : SMP
Kenapa Susi yg cuman lulusan SMP jadi persoalan?? Bukankah lulus cuman SMP itu udah Takdirnya sejak lama?? Kan SMP itu singkatan dari Susi Menteri Perikanan….
Heran-03 : ROKOK
Kenapa Susi Menteri Perikanan merokok 2 bungkus sehari jadi permasalahan?? Katanya tidak mendidik. Kan dia ngurus ikan…Apa hubungannya ama Pendidikan?? Apa nggak ingat kalo mantan menteri Pendidikan Fuad Hassan malah merokok 6 bungkus sehari. Menteri Pendidikan lho…
Heran-04 : BRA
Kenapa kebiasaan Susi Menteri Perikanan yg gak suka Pake Bra diributkan?? Bukankah kalian munafik kalo bilang gak suka ama cewek Topless?? Gimana sich….atau jangan2 “Adek kecil” mu blingsatan, sehingga kerjaanmu jadi gak Konsen gara2 Topless nya Susi?? Kalo itu yg terjadi, Latihlah Daya Konsentrasi-mu. Jangan nyalahin Bra!! Bra itu Innocent. Sebab Bra itu tak ber-ibu, tak ber-Bapa. Bra itu lahir tanpa dosa asal.
Heran-05 : SUAMI BULE.
Kenapa sih pada pusing ama Susi yg bersuami Laki2 Bule?? Bukankah udah KODRAT kalo perempuan itu memang harus nikah ama Laki2. Kalo Susi nikah ama Cewek Bule, nah…itu baru gak bener.
Heran-06 : SUPER CUEK.
Kenapa sih gaya Susi yg cuek jadi gunjingan?? Jangan2… Karena kalian diam2 naksir ya??? Atau jangan2 dasarnya waktu kecil kalian kurang perhatian dari ortu ya?? Makanya sifat kalian emang suka Caper-Cari Perhatian. Makanya ketika di Cuekin ama Susi, kalian langsung ngambek….
Heran-07 : TATTOO
Kenapa Tattoo nya Susi kalian ributkan?? Katanya itu pelecehan. Bukankah dia men-Tattoo badannya sendiri?? Kalo Susi nekat men-Tattoo gambar Wajahmu di pantatnya tanpa izinmu, Nah itu baru pelecehan & pelanggaran Hak Cipta & kekayaan intelektual. Atau Susi ngejar2 Mamak mu utk merajah lengannya mamak kau…. Nah itu baru ngawur….Kalo itu terjadi, pasti Aq akan bantu kalian nuntut Susi!!!
Anyway… Kabinet Baru ini namanya : “KABINET KERJA”… Jadi…yg penting BISA KERJA, Gak cuman pake Bra. Eh…maksudnya gak cuman Bicara.
Dan…Sejauh pengamatan saya, Jokowi-JK, Prabowo-Hatta, Ahok, Aburizal Bakrie, Surya Paloh, Petinggi2 PKS, bahkan Habieb Rizieq yang kabarnya Suci Lahir Batin itu pun juga gak pake Bra Lhoooo….
CEK aja sendiri sana kalo gak percaya….
http://makassar.tribunnews.com/2014/10/27/ibu-menteri-merokok-gak-suka-pakai-bra-bertato-banyak-suaminya
ijin share ya gan…:)
hahahaha aku sangat suka komen ini,,, izin share ya ..
trims….Bu… inspirasi bagi saya… sukses dunia akhirat….
Teruslah berkarya untuk negeri ini ………………Ibu menteri
Bu Susi ini hebat dan sangat menginspirasi…
Bu Susi ini sangat menginspirasi…
Wanita hebat….sukses slalu buat bu susi, slamat menjalankan tugas….tetap semangat
Saya dr dulu sangat ngefans dgn Ibu Susi atas perjuangan dan semangatnya yg luar biasa. Dr dulu sy berharap Ibu Susi bisa menjadi Menteri kelautan dan Perikanan krn Ibu ahli dibidang ini. Dan ternyata benar2 terwujud di era Presiden Jokowi.. Amazing..
Dua org yg saya kagumi pak Jokowi dan Bu Susi, org2 yg brkt dr bawah, tau sulitnya membangun bisnis skrg menduduki posisi2 strategis.. Semoga dibawah kepemimpinan mereka, Indonesia bisa menjadi lbh baik dan rakyat bisa hidup sejahtera.. Amiin 🙏🙏🙏
Yg terbersit pertama rasa salut, bangga jg, kisahnya menginspirasi saya pribadi semoga sbg sesama perempuan bisa berbuat seperti beliau, biar hidup lebih berarti bisa jd bahan mendongeng buat cucu..InsyaAllah
Nice post (y)
Lalu dalam suatu forum musti ada balance so knp kalian masyarakat pada umumnya lebay dan mudah terharu oleh pencitraan dimana logika kalian sebagai masyarakat?
artikel tahun 2010….yang mengkritik harus baca ini dulu…
bisa dilihat apa yang sudah dilakukan oleh beliau…beri kesempatan beliau untuk memajukan bangsa Indonesia melalui kelautan yang sangat besar di Indonesia…karena beliau mempuni untuk bidang ini….semangat bu,jangan hiraukan orang-orang yang tidak bertanggung jawab mencela ibu…seperti kata pepatah..”Anjing Menggonggong Khafilah Berlalu”…
saya salut dengan perjuangan yang telah beliau lakukan dalam menjalani hidup,
kemarin saya adalah salah satu orang yang memandang sebelah mata saat beliau dilantik menjadi menteri, sekarang mata dan juga hati saya terbuka lebar setelah membaca berbagai latar belakang beliau, sekarang SAYA BANGGA MEMILIKI SEORANG MENTERI SEPERTI ANDA.
Ini ditulis tahun 2010 ya…
salut untuk mnteri yng bru
memang p.presuden tidak salah pilih orng
dri mnjdi nol sampai jdu mntri
smga amnt yng d brikn pak presiden mnjadikn indonesia lbh mju d bdang.nya dan smga saja ibu susi nanti mnjdi cntoh xk baik bgi ank muda xk ad di indonesia
salut untuk mnteri yng bru
memang p.presiden tidak salah pilih orng
dri mnjdi nol sampai jdu mntri
smga amnt yng d brikn pak presiden mnjadikn indonesia lbh mju d bdang.nya dan smga saja ibu susi nanti mnjdi cntoh xk baik bgi ank muda xk ad di indonesia
Makin Bangga aja Jadi orang PANGANDARAN, semangat bu Susi, buat bangga orang-orang disekitar anda!
Semoga bisa muncul susi yg lain dan akan membawa indonesia lebih maju,,,,salut untuk ibu Susi
luar biasa inspiratif… alhamdulillah indonesia memiliki bu susi, dan saya yakin ibu susi bisa membawa indonesia lebih majau perekonomiannya
Perempuan Pangandaran, Perempuan Pejuang!
Thumbs up for bu Susi!
Luar biasa bu Susi,teladan bagi kita Pemuda-Pemudi bangsa
Amazing…maju Terus Ibu Susi…semangat
salut buat putri laut indonesia, yang juga merupakan inspirator bagi kita putra dan putri indonesia…..sukses bu prinsip banyak bekerja sedikit bicara….
[…] SMS.COM – Kisah ini berasal dari pantai Pangandaran, Jawa Barat. Seorang anak kecil suka berdiri di sana. Matanya memandang lepas ke lautan. Membayangkan ia menjadi seorang ahli kelautan suatu saat. Memiliki kapal selam agar bisa menyelidiki sendiri rahasia di kedalaman. Kini perempuan bernama Susi Pudjiastuti itu sudah dewasa. Ia tumbuh dalam terpaan angin dan udara lautan. Sosoknya mendadak jadi sorotan publik beberapa pekan terakhir ini. Setelah Presiden Jokowi kepicut mengangkat Susi menjadi Menteri Kelautan dan Perikanan. Mungkin sudah banyak media membahas gayanya yang nyentrik dan ia cuma tamatan SMP. Tapi banyak sisi menarik lainnya dalam kehidupan pendiri maskapai penerbangan daerah-daerah perintis, Susi Air ini. Mulai dari jualan bed cover dari pintu ke pintu, suka membawa orang gila yang ditemui di jalan untuk dimandikan di rumahnya dan diberi baju, hingga menerbangkan ibu-ibu yang tinggal di dekat bandaranya agar mereka merasakan sebuah keajaiban. Perempuan berambut ikal dengan tato burung merak menghiasi tungkai kaki kanannya itu juga punya impian. Kelak di hari tuanya nanti, ia ingin tinggal di masjid yang dibangunnya sendiri dan membantu masyarakat sekelilingnya. Penasaran dengan kisah lengkapnya? Yuk, tengok perjalanan hidup Susi yang ditulis blogger Rustika Herlambang, mantan wartawati yang kini meritis usaha sendiri. Klik di sini Rustika Herlambang`s Weblog (Ism/dream) […]
he he he yang sama dari diri saya dengan Yth. Ibu Susi adalah rokok dan tatto,
maju terus Ibu Susi – semoga Ibu Susi selalu diRachmati dan di Berkati Allah Swt. – Aamiin
WEITS MANTRAB….NUNGGU VERSI FILMNYA… RILIS..
Salut sekali dengan bu mentri ini, biografinya sangat menginspirasi….,,
saya benar-benar jatuh cinta dengan bentukan manusia seperti Ibu Susi ini. Bebas, lepas, liar, tapi tetap memiliki hati. Saya yakin, beliau akan menjadi tokoh yang cukup disorot dalam pemerintahan Jokowi – JK kali ini. Semoga dapat mengemban amanah Menteri Perikanan dengan baik 😀
Mohon izin untuk berbagi di blog milik saya. Post lama yang ramai kembali tentunya membuat pandangan yang berbeda.
Reblogged this on Butterfly's Life and commented:
Postingan tahun 2010. Benar-benar cinta saya dengan wanita seperti ini. Salut untuk Ibu Susi 😀
Amazing…sungguh sangat menginspirasi untuk kaum muda Indonesia.
Mari kita contoh semangatnya dan kerja keras Ibu Susi.
Majulah Indonesia!!!!
Reblogged this on warnakalbu and commented:
Saya jadi ingat puisi yg ada di buku bahasa Indonesia sewaktu saya sekolah dulu “wanita2 perkasa”, dan..saya rasa salah satunya adalah yth. Ibu Susi Pudjiastuti 🙂
Reblogged this on dutiabimanyu and commented:
woman against the world! 😀
[…] https://rustikaherlambang.com/2010/02/02/susi-pudjiastuti/ […]
salut…untuk ibu susi..tetapi pesan saya sebagai sesama muslim
1. tato mohon di tutup / di hilangkan
2. kalau suami belum islam tolong..diajak masuk islam kalau tidak mau lebih baik cerai saja…karena kita hidup tidak di dunia saja …tetapi yg kekal di akherat….dan hukum alloh telah jalas…
Urus diri mu sendiri aja Pak, engga usah ngatur2 org lain
Saya percaya, apapun yang kita lakuakn dengan tulus,ihklas dan jujur, tidak menyakiti perasaan terlebih hati orang lain….insya allah berkah…..selamat untuk ibu Puji Astuti….semoga salah satu sumber kekayaan negeri kita membawa keberkahan bagi bangsa dan negara tercinta kita.
” Maka suatu kelak bila Anda mendengar suatu cerita mengenai seorang perempuan tua, berambut ikal, sendirian, menepi, dan menghabiskan hari di sebuah masjid di Pangandaran, barangkali ia adalah Susi Pudjiastuti”….
Saya aamiin-kan, Bu Menteri.. Rada “eneg” tiap baca opini yg menyepelekan anda… maju terus bu.. pegang teguh idealisme anda.
Saya harap Anda mau mencalonkan diri untuk pemilihan presiden yang akan datang. Bangsa Indonesia butuh pemimpin-pemimpin seperti Anda yang bisa dan mau berkomitmen untuk maju dan memajukan Bangsa Indonesia. Bisa menjadi inspirator orang banyak adalah hal yang luar biasa.
The real K A R T I N I
Saluut… untuk ibu Susi..KARTINI ABAD 21
Selamat di kantor baru
Terimakasih “Rustikaherlambang” naskah yg sangat inspiratif
Bangga mempunyai mentri yang berdedikasi dan Peduli dengan sesama manusia. Terus berkarya bu Susi, Jadikan Indonesia lebih baik
Reblogged this on Daisy's little world and commented:
Ayah selalu bilang, “Lebih baik jadi raja semut daripada pasukan gajah”. Beliau selalu mencontohnya wanita wanita sukses di negeri ini, wanita hebat yang mampu menginspirasi, dan ibu Susi ini sering di mention sama ayah. Well, she’s great as an entrepreneur. I definitely will be as good as her or maybe be better than her. She’s really inspiring. REALLY.
Ibu mentri yg Baru kami berharap ibu bs dengarkan suara kami yg ada di Daerah ibu …. http://apakabar.net/2014/10/31/mahasiswa-tuntut-bupati-pamekasan-copot-kepala-dinas-kelautan-dan-perikanan/
Pak Presiden sangat jeli dan tidak salah untuk menjadikan superwoman ini menjadi menterinya untuk kemajuan bangsa dan negara kemajuan kelautan dinegara tercinta. Jadi tetap jadi dirinya tidak usah berubah yang berubah adalah membuat indonesia harus lebih baik ya bu..go bu susi
Betul betul kepanjangan tangan Allah di bumi…sosok seperti bu Susilah yg kita butuhkan…bukan karena memiliki puluhan pesawat yg membuat bahagia…melainkan ketika melihat binar2 kebahagian orang lainlah yg membuat bu Susi bahagia…
Luar biasa… Dengan kerendahan hati, kreatifitas dan sabar dalam segala hal plus kerja keras ditambah dengan kejujuran.. Menjadikan semua impian dan cita – cita bisa tercapai.. Terimakasih cerita nyata yg sangat menginspirasi banyak orang…
siip
Saya belum pernah bikin comentar pada siapapun. Tapi kali ini saya tulis komment karna saya sangat respect sama buk Susi. Pertama kali saya tau buk Susi waktu di wawancara metro tv bbrp tahun lalu yg ada dipikiran saya orang ini hebat dan tangguh.Tau2 dia jadi mentri saya lansung ingat dan terharu. Saya sangat yakin dia masih bisa mrlakukan hal yg lebih besar lagi.Komentar saya agak telat karna ada diluar negri . Buk SUSI you are the best …LISMAN
[…] ini dibuat oleh Rustika Herlambang pada tahun 2010, berisikan biografi Susi Pudjiastuti. Sulit dalam waktu singkat menganalisis isinya, tetapi setelah membacanya, satu kata kunci yang […]
Reblogged this on BePlus Blog.
Alhamdulliah Bunda semoga selalu sehat,amin
Ini dia pengusaha sukses yang patut untuk ditiru. Gak penting ijazah S1 untuk jadi orang sukses. Semoga pagi masyarakat yang memiliki ijazah SMA aja jangan patah semangat!!! Bu Susi sudah membuktikan bahwa pengalaman lebih berharga dibandingkan secarik kertas “Ijazah”
Titel dari pendidikan formal dan setumpuk gelar serta penghargaan tak terlalu penting, yang lebih penting adalah bagaimana belajar dari siapapun dan dimanapun termasuk belajar dari alam, ia telah membuktikannya!
Seperti para Pendiri bangsa ini tak perlu titel yang terpenting adalah bahwa kita adalah bangsa hebat dan mampu berdiolomasi dengan bahasa mereka!
Keberhasin Bu Susi adalah bukti!
Luar biasa, kerja kerasnya begitu hebat. Bu secepatnya saja tertibkan kapal-kapal asing yang opersi di lautan Indonesia. Saya juga merasa miris dengan kapal-kapal asing yang dengan begitu leluasa dan dengan pelayaran yang begitu singkat bisa membawa hasil yang besar.
Bu Susi, bersyukur bisa mengenalmu tahun 2004 lalu sebagai tamu, Setelah pamit satu dekade Ibu kembali dan menjadi Nahkoda di kantor ini.
Saya salut dg kerja kerasnya bu susi,semoga remaja zaman sekarang dapat belajar dari pengalamannya bu susi,tdk bermalas2an seperti kebanyakan anak zaman sekarang,dan saya juga terharu dengan tujuan akhir diam di mesjid tentunya untuk beribadah,dan menyerahkan sebagian perusahaan untuk kepentingan sosial,semoga cita2 yg ini dapat tercapai amin
Reblogged this on Lembar Langkah and commented:
Mengenal Bu Susi Pudjiastuti. Sangat inspiratif.
Saya salut dengan ulasan para tokoh diblog mbak. Ulasan nya actual, inspiratif, buat orang penasaran pingin baca sampai abis. Bisa jadi pelajaran tambahan buat saya dalam menulis (maklum masih newbie banget)
Mudah2an bisa jadi menteri kayak ibu susi…hehehe
maju trussss bu susi,,,
Salut dengan perjuangan ibu Susi Pudjiastuti, Sudah sepantasnya apa yang dia dapatkan dari hasil kerja kerasnya benar-benar membuahkan hasil.
[…] https://rustikaherlambang.com/2010/02/02/susi-pudjiastuti/ […]
Kisah inspiratif tentang sebuah keberanian dan keuletan…. Sangat memotivasi untuk orang yang berkecimpung di umkm seperti saya… Maju terus ibu susi… Semoga Allah memberikan kesehatan dan kebaikan kepada ibu… Amin…
[…] Susi Pudjiastuti | Rustikaherlambang’s Weblog – Hebat! Sebuah kisah hidup yang tidak di karang, beliau tampil apa adanya. Ya inilah Susi Pujiastuti, seorang wanita yang memiliki catatan bersih dan pantas di jadikan …… […]
[…] Susi Pudjiastuti | Rustikaherlambang’s Weblog – Nama Ibu Susi Pudjiastuti muncul dalam email dari milis id-gps tentang pembukaan route Jakarta – Pangandaran via Bandung. Berita ini seberanya sudah tahun lalu…. […]
Perjuangan Ibu Susi Pudjiastuti saya tunggu kedatangannya dalam bentuk sebuah buku cetakan.
[…] ^Susi Pudjiastuti. Diakses dari situs Rustika Herlambang pada 28 Oktober 2014 […]
Salut untuk Ibu dengan Kisah inspiratif tentang sebuah keberanian dan keuletan…. Sangat memotivasi saya, terima kasih bu
[…] http://factinformationtruth.blogspot.com/2013/06/susi-pujiastuti-lulusan-smp-punya-22.html gandaran.com/artikel/detail/inspirasi-dan-opini/174/susi-pudjiastuti-inilah-sepenggal-kisah-hidup-saya.html https://rustikaherlambang.com/2010/02/02/susi-pudjiastuti/ […]
Wanita hebat !!!
Semoga ibu susi panjang umur n sukses,
Saya berharap bisa ketemu ibu kandung saya seperti ibu susi.
Ibu susi tetaplah konsisten dg kesederhanaan dan kerendahan hatimu karna dari situlah engkau berangkat,kalau ada yg iri dan dengki itu sudah biasa isi dunia.terus berjuang Ibu, terus beerjuang Ibu, terus berjuang Ibu kami anak bangsa mendukungmu.semoga tidak ada aral melintang sebagai penghalang yg ber arti bagimu,Amin
[…] Susi Pudjiastuti http://www.sudutpandang.com/2008/04/susi-pudjiastuti-sudah-menjadi-kupu-kupu/comment-page-1/ […]
[…] Susi Pudjiastuti http://www.sudutpandang.com/2008/04/susi-pudjiastuti-sudah-menjadi-kupu-kupu/comment-page-1/ […]